Laporan Hasil Belajar Siswa Dengan Metode Three Way Conference

Tahun Pelajaran 2022 -2023 dimulai sejak pertengahan bulan Juli 2022 dan tanpa terasa pada penghujung tahun  2022 tepatnya bulan desember 2022 selesai sudah seluruh rangkaian proses pembelajaran pada semester ganjil, berbagai tahapan sudah dilakukan baik oleh guru maupun siswa.

Saatnya siswa menerima laporan hasil capaian belajar selama kurang lebih enam bulan setelah mengikuti proses pembelajaran, walaupun nilai tidak begitu berpengaruh kepada siswa namun sekolah wajib menyampaikan laporan hasil belajar siswa kepada wali murid.

Pada tahun pelajaran 2022 -2023 SMA PGRI LARANGAN menerapakan kurikulum merdeka kategori mandiri berubah, tentunya bagi siswa kelas sepuluh akan menerima format hasil belajar yang berbeda dari sebelumnya yang mana point pentingnya adalah nilai akhir dan deskripsi capaian pembelajaran.

Penyampaian laporan hasil belajar siswa diberikan pada tanggal 24 Desember 2022 dan penyampaiannya  pada saat ini berbeda dengan yang sebelumnya yaitu dengan menggunakan metode Three Way Conference dengan meghadirkan langsung  ketiga pihak yaitu murid-guru-orang tua dan secara bersama mengidentifikasi dan merefleksikan  perkembangan  yang terjadi pada murid saat ini, selanjutnya membahas keinginan murid-guru-orang tua terkait capaian berikutnya, kemudian menjadi kesepakatan target belajar  dan yang terakhir  masing-masing menyampaikan upaya/konstribusi yang akan dilakukan  untuk mencapai target belajar tersebut. Apa manfaat dari Three Way Conference....? ketiga pihak saling memahami  dan memberi konstribusi. saling memberikan masukan sehingga diharapakan  perkembangan belajar murid akan semakin baik.

SMAGRI LARANGAN...Memang Beda, Luar Biasa....





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Webinar Komunitas Belajar SMA PGRI LARANGAN

Perjalanan Guru SMA PGRI LARANGAN Menuju Guru Penggerak Angkatan 5